Minggu, 11 November 2012

Sambut HUT ke-2, Himpunan Mahasiswa Perencanaan Wilayah dan Kota (HMPWK) UNHI gelar Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI).

Puluhan siswa-siswi SMA/SMK yang berasal dari berbagai daerah di Bali, sejak pagi sudah berkumpul di Aula lantai III Gedung Rektorat UNHI Denpasar (10/11/12). Mereka datang ke tempat itu untuk mengikuti Final Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI) 2 yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Perencanaan Wilayah dan Kota (HMPWK) UNHI Denpasar. Sebelumnya, seluruh peserta telah melalui tahap seleksi oleh dewan juri hingga sampai pada final LKTI 2 PWK. Kegiatan ini juga merupakan serangkaian HUT ke-2 Prodi Perencanaan Wilayah dan Kota Fakultas Teknik UNHI Denpasar yang jatuh pada 12 November besok.

“Tema LKTI 2 PWK kali ini adalah “Kota Kita, Kota Masa Depan”, tema ini diambil karena dalam beberapa dekade terakhir, kota-kota di Indonesia mengalami permasalahan serius yang pada akhirnya menimbulkan penurunan kualitas ruang kota” ungkap I Wayan Adi Surya Negara selaku Ketua HMPWK.

Ia juga menambahkan bahwa Permasalahan kota adalah permasalahan kompleks yang pada penanganannya harus dilakukan secara komprehensif melalui perencanaan yang matang guna menciptakan kota berkelanjutan. Melihat kondisi tersebut maka untuk mendukung pembangunan kota di masa depan perlu adanya suatu pemikiran didalam mendukung perencanaan kota yang lebih baik.

Pada LKTI 2 PWK ini peserta yang masuk final sebanyak 11 tim/11 besar dari 5 SMA se-Bali, diantaranya berasal dari SMA 1 Blahbatuh, SMA 1 Gianyar, SMA 1 Tabanan, SMA 1 Kuta Utara, SMA 2 Negara. Sedangkan untuk Dewan Jurinya adalah Ir. I Gusti Putu Anindya Putra, MSP (Kepla BAPPEDA Kota Denpasar & Dosen PWK),  Ir.Nyoman Sukamara, CES (Dosen PWK),  dan Ir. I Made Gde Sudharsana, Dipl.UM (Dosen PWK).

Kegiatan ini diawali oleh sambutan Wakil Dekan 1 Fakultas Teknik UNHI Ida Bagus Wirahaji, dilanjutkan dengan Wakil Rektor 1 UNHI Ida Bagus Darmika sekaligus membuka LKTI 2 PWK. Pada kesempatan itu juga dilakukan pemotongan tumpeng untuk memperingati HUT ke-2 Prodi PWK. 

Pada lomba tersebut seluruh peserta diberikan waktu untuk mempresentasikan hasil karya tulis mereka masing-masing yang sudah lolos seleksi itu didepan juri, untuk kemudian dilakukan penilaian sesuai dengan kriteria yang sudah ditentukan oleh para juri.  Akhirnya, setelah melalui proses penilaian yang begitu ketat diperoleh hasil untuk juara 1 (SMA 1 Blahbatuh), Juara 2 (SMA 1 Gianyar), juara 3 (SMA 1 Balhbatuh), Harapan 1 (SMA 1 Gianyar), Harapan 2 (SMA 1 Tabanan), Harapan 3 (SMA 1 Kuta Utara). Seluruh peserta yang menjadi juara LKTI 2 ini berhak mendapatkan hadiah berupa uang tunai, piagam penghargaan, serta piala.


Melalui LKTI 2 PWK ini diharapkan para generasi muda khusunya siswa-siswi SMA/SMK lebih kritis menyikapi kondisi kotanya, sehingga bisa terwujud pemanfaatan ruang yang berwawasan lingkungan.(Gun)



0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Free Web Hosting